Iklan

Denny Siregar Paparkan Strategi Lumpuhkan Ormas FPI, Seperti Main Catur!

Rabu, Desember 30, 2020 WIB Last Updated 2020-12-30T10:56:23Z
Advertisement
Denny Siregar (ist)


OPINI -
Pegiat media sosial Denny Siregar menuliskan artikel di akun Facebook resminya terkait strategi Pemerintah untuk melumpuhkan ormas FPI.


Berikut isi lengkap postigan Denny Siregar..


MEREKA BILANG JOKOWI LEMAH. MEREKA SALAH BESAR..


Membubarkan sebuah ormas yang sudah berakar di masyarakat itu gak gampang, gak semudah membubarkan kumpulan kerbau.


FPI selama ini berlindung dibalik elit-elit beberapa partai dan pengusaha besar yang juga menggunakan jasa mereka, mulai jasa keamanan sampai menggoyang pemerintahan. Ada simbiosis mutualisma diantara mereka. Jika waktu dan kondisinya tidak tepat, goyang negara.


Lihat saja aksi yang mereka galang di 212 dan 411 dulu. Dengan dana besar, mereka memobilisasi warga-warga di luar Jakarta untuk berkumpul bersama, membangun tameng supaya orang tak berdosa bisa jadi korban kekerasan aparat. Kalau dulu ketika mereka kuat dipukul, jelas guncang kita. Bisa jadi tragedi 98 kedua, dan ormas2 radikal itu akan dapat simpati masyarakat awam.


Jokowi sebenarnya sudah geram sejak lama dan dia sampaikan di depan para penasehatnya. Bukan karena dia dendam pada FPI, tapi karena setiap demo yang mereka lakukan, negara harus mengocek duit puluhan sampai ratusan miliar rupiah untuk pengamanan. Dan ini berarti uang terbuang sia-sia, padahal banyak yang harus dia bangun supaya ekonomi kita bisa sehat.


Karena itu mereka dibiarkan dulu, kemudian dipisah-pisah satu demi satu, disusupi dan dipecah dari dalam, lalu dilokalisir mana yang paling membahayakan. Pemerintah belagak bego dan lemah, supaya mereka sangka mereka menang. 


Ibarat main catur, jalan dibuka supaya tampak gampang diserang. Musuh lengah dan terus mainkan buahnya ke depan, sampai rajanya ikut turun menyerang. Penonton ikut teriak2, "Woii, kalian bisa skak mat. Bodoh. Bego. Pemerintah lemah. Jokowi plin plan. Planga plongo.." dan segala macam cacian buatnya. Sabar. Ada waktunya..


Negara tampak seperti tidak punya wibawa. Bahkan pendukung Jokowi pun ikut memaki sampai menyesal sudah memilihnya kembali. Emosional. Semua harus sesuai keinginan mereka, tanpa mengerti apa yang bakalan terjadi.


Dan waktu yang tepat itu datang. Pandemi memudahkan semua. Ketika Rizieq melanggar aturan dan menantang2 negara, simpati orang padanya berubah jadi kebencian. Gema teriakan dimana-mana, "Tangkap Rizieq ! Bubarkan FPI !". 


Ini saatnya. Maka dipanggillah malam2 para Panglimanya. "Saya gak mau tahu. Hajar mereka, atau kalian yang saya ganti dengan orang yang lebih tegas !" Perintah malam itu jelas dan keras. Cukup sudah main bertahan, sekarang main keras.


Lalu gelombang demi gelombang hajaran dimainkan. Posisi catur yang tadi terbuka mulai merapat dan mengunci sehingga lawan sulit bergerak. Dijemput satu satu karena kebodohan mereka sendiri. Sebagian dilepas kembali dengan ancaman, "Kalian mainkan dari dalam barisan kalian, kalau gak kalian saya hajar sendiri.." 


Meraunglah lagu Metallica, "Searching.. Seek and destroy !!"


Gugurlah pion, benteng, kuda, peluncur satu persatu. Kaget lawan, "Lha, kok jadi gini ?" Mereka teriak2 cari simpati, tapi masyarakat sudah kadung benci. Tinggal Raja dan Ratu, dan beberapa pion lagi.


"Tunggu dulu.." Perintah datang lagi. "Kita jadikan ini momen paling diingat orang, dan untuk kita menghormati seseorang.." 


Kapan waktu yang tepat ? 


Haul Gus Dur yang ke 11. Orang yang paling dibenci FPI dan Rizieq Shihab. Ini seperti piala yang dipersembahkan untuk orang yang sangat dihormati. 


Lalu dijalankanlah langkah terakhir. Skak, ster ! Bukan skak mat. Ratunya rubuh. Raja lawan gak bisa jalan. Pura pura sibuk dengan urusan tali ban.


Semua bahagia. Masyarakat senang. Selamat Tahun baru 2021 diucapkan dari dalam istana, dengan hadiah yang dikemas sangat indah.


Papan catur dibereskan. "Mau main lagi ? Ayo, silahkan. Atur kembali papannya.." Tantangan diberikan. Ini negara demokrasi. Siapapun boleh main berkali2. Tapi yang harus disadari, setiap kekalahan, itu pasti menguras finansial banyak sekali. Investasi besarnya hangus seketika..


Seruput kopinya... ☕☕

Denny Siregar.. 

Advertisement

  • Denny Siregar Paparkan Strategi Lumpuhkan Ormas FPI, Seperti Main Catur!

Berita Lainnya

- Advertisement -

Ads x