Iklan

Dukung PPKM Mikro, Koramil 04/CK Gelar Bakti Sosial

Selasa, Februari 16, 2021 WIB Last Updated 2021-02-16T01:00:01Z
Advertisement
Foto Istimewa (Dok ; Gatot P)


Jakarta -
Koramil 04 Cengkareng, Kodim 0503 Jakarta Barat melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dalam rangka mendukung terlaksananya PPKM MIKRO wilayah Kecamatan Cengkareng, Jalan Pedongkelan Dalam Rt. 002/016, Kelurahan Kapuk. Senin (15 /02/2021).                                  

Bakti Sosial tersebut dipimpin langsung oleh Danramil 04 Cengkareng, Kapten Cpl Edy Moerdoko, dengan membagikan Sembako kepada warga yang terdampak Virus covid-19 di Wilayah Kodim 0503/JB yang Padat Penduduk.


Kapten Edy Moerdoko kepada Wartawan mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan bersama dengan Batuud serta Babinsa Kapuk, Ketua RT.002, Rw.016, Bapak Mujiono dan Kader PKK Rt. 002. Pihaknya melaksanakan bakti sosial tersebut sebagai bentuk kepedulian serta dalam rangka mendukung terlaksananya PPKM MIKRO.


“Sebanyak 40 Paket yang  masing-masing berisikan 1 ekor ayam segar dan 10 bungkus indomie, kami bagikan kepada warga di Jalan Pedongkelan Dalam Rt.002 Rw.016, Kel. Kapuk, Kec.Cengkareng  Jakarta Barat," ungkapnya.


Penulis : Gatot Purnama


Advertisement

  • Dukung PPKM Mikro, Koramil 04/CK Gelar Bakti Sosial

Berita Lainnya

- Advertisement -

Ads x