Iklan

Sejumlah Konten Youtube Paul Joseph Zhang Diblokir Kemenkominfo

Selasa, April 20, 2021 WIB Last Updated 2021-04-20T06:37:31Z
Advertisement
Pria mengaku sebagai nabi kini diburu polisi.(Dok: rri)


JAKARTA –
Kasus penistaan agama hingga pelacakan keberadaan Paul Joseph Zhang masih menjadi topik pembicaraan warga. Kini Kominfo angkat bicara.


Juru Bicara Kementerian Kominfo Dedy Permadi mengatakan, pihaknya telah mengambil beberapa langkah cepat terkait dengan dugaan ujaran kebencian yang dilakukan oleh joseph Paul Zhang di akun Youtube miliknya.


Salah satunya, kata Dedy, permintaan pemblokiran 7 konten Joseph Paul Zhang di Toutube yang berisi ujaran kebencian


“Pada tanggal 18 April 2021, Kementerian Kominfo telah mengirimkan permintaan blokir terhadap 7 konten di Youtube yang berisi ujaran kebencian tersebut, termasuk 1 konten berjudul ‘Puasa Lalim Islam’ di akun milik Paul Zhang. Pada tanggal 19 April 2021, 7 konten di Youtube tersebut telah diblokir dan tidak dapat diakses lagi oleh warganet,” ujar Dedy dalam keterangannya, Selasa (20/4/2021).


Kemkominfo, kata Dedy, terus melakukan patroli siber untuk menemukan konten-konten yang berisi ujaran kebencian Joseph Paul Zhang.


“Jika masih ditemukan, kita akan segera memproses dengan tindakan blokir,” tandas Dedy.


Dedy pun meminta masyarakat Indonesia untuk bijak menggunakan ruang-ruang digital. Dia berharap ruang-ruang digital diisi dengan konten-konten yang menyejukkan dan menjaga perdamaian dan persatuan.


“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan terus menjaga perdamain baik di ruang fisik maupun ruang digital. Jika terdapat konten yang melanggar Undang-Undang, termasuk ujaran kebencian, masyarakat dapat melaporkannya melalui aduankonten.id,” pungkas Dedy. (*)

Advertisement

  • Sejumlah Konten Youtube Paul Joseph Zhang Diblokir Kemenkominfo

Berita Lainnya

- Advertisement -

Ads x