Iklan

Bamsoet Akan Sosialisasikan Empat Pilar MPR RI Melalui TikTok

Senin, Agustus 02, 2021 WIB Last Updated 2021-08-02T01:39:18Z
Advertisement
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo


JAKARTA -
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mendapatkan penghargaan Silver Play Button dari Youtube dalam program Creator Awards, atas capaian kanal Youtube Bamsoet Channel memperoleh 100 ribu lebih subscriber. Mulai bergabung di Youtube pada 11 Juni 2020, kanal youtube Bamsoet Channel kini sudah memiliki 121.255 subscriber. Menayangkan 496 video, dengan total jam tayang mencapai 597.421 jam dan total penonton mencapai 6.764.244 penonton.


"Setelah melakukan Sosialisasi Empat PIlar MPR RI melalui Youtube, saya juga akan melakukan Sosialisasi Empat PIlar MPR RI dengan menggunakan platform yang sedang trend dikalangan anak muda milenial yaitu TikTok, dengan akun Bamsoetchannel. Melalui Instagram, Youtube dan TikTok, Sosialisasi Empat PIlar MPR RI bisa dibuat lebih segar, lebih milenial, dan lebih kekinian. Selain tidak perlu  mengumpulkan banyak orang di sebuah ruangan untuk memberikan edukasi tentang Pancasila, UUD NRI 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika, karena bisa dilakukan dari manapun dan menjangkau siapapun," ujar Bamsoet saat unboxing (membuka) penghargaan dari kantor pusat Youtube yang berkedudukan di San Bruno, California AS berupa Silver Play Button bersama Atta Halilintar, di Studio Digital Black Stone, Jakarta, Jumat (30/7/21).


Ketua DPR RI ke-20 ini menuturkan, hingga kini penonton kanal Youtube Bamsoet Channel terdiri dari 68,8 persen laki-laki dan 31,3 persen perempuan. Rentang usia 25-34 tahun (35 persen), 18-24 tahun (25 persen), 35-44 tahun (20 persen), 55-64 tahun (5 persen). serta sisanya berada dalam rentang usia 13-17 tahun. 


"Sebanyak 93,6 persen penonton berasal dari Indonesia. Sebanyak 2,1 persen dari Malaysia, 0,8 persen dari Taiwan, 0,6 persen dari Hongkong, 0,4 persen dari Singapura, 0,4 persen dari Arab Saudi, 0,3 persen dari Amerika, dan 0,2 persen sisanya dari 40 negara lainnya," kata Bamsoet.


Kepala Badan Bela Negara FKPPI ini menjelaskan, desain material Silver Play Button terdiri dari 92 persen nikel, 5 persen karbon, 2,5 persen seng, dan juga material lainnya. Selain Silver Play Button, Youtube juga memberikan penghargaan lain bagi para konten kreator. Semisal, Gold Play Button bagi konten kreator yang memiliki 1 juta lebih subscriber, Diamond Play Button dengan 10 juta lebih subscriber, Ruby Diamond Play Button dengan 50 juta subscriber dan Red Diamond Play Button dengan 100 juta subscriber.


"Di Indonesia sudah banyak konten kreator yang mendapatkan penghargaan dari level Silver hingga Diamond. Salah satunya, Atta Halilintar yang menjadi Youtuber pertama di Asia Tenggara yang mendapatkan Diamond Play Button pada tahun 2019, lima tahun setelah bergabung di Youtube pada tahun 2014. Tidak menutup kemungkinan dalam waktu dekat Atta Halilintar yang kini memiliki 27,7 juta Subscriber bisa mendapatkan Ruby Diamond hingga Red Diamond Play Button dari Youtube," urai Bamsoet.


Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) ini menerangkan, berbagai video yang diproduksi Bamsoet Channel terbagi dalam berbagai kategori. Antara lain Bamsoet Daily, berisi kumpulan video yang menceritakan aktifitas pekerjaan dan keseharian Bamsoet, khususnya sebagai Ketua MPR RI dalam mensosialisasikan Empat Pilar MPR RI.  Bamsoet Undercover, mengulik kehidupan keseharian masyarakat, dari mulai pekerjaan hingga kisah hidup mereka. Ngobras (Ngobrol Asyik), wawancara mendalam tentang kisah hidup dan pekerjaan seorang tokoh. 


"Ngompol (Ngomong Politik), berisi wawancara mendalam dengan para tokoh politik maupun masyarakat umum membahas kondisi politik Indonesia. Untold Story, mengulas tentang hobi hingga cerita unik dan menggelitik yang dialami masyarakat. Giveaway, mengundang para musisi untuk bernyanyi bersama sambil membagikan hadiah handphone, hoodie, hingga sepeda kuning untuk para subscriber, sebagai bagian dari relaksasi pelepas penat. Dilanjutkan dengan Special Ramadhan, berisi tausiyah dari para pemuka agama," terang Bamsoet.


Ketua Umum Pengurus Besar Keluarga Olahraga Tarung Derajat (PB KODRAT) ini memaparkan, dari berbagai video yang diproduksi dan ditayangkan di kanal Youtube Bamsoet Channel, video Bamsoet Daily bersama keluarga Raffi Ahmad dalam mensosialisasikan Empat Pilar MPR RI menjadi yang paling banyak ditonton. Video berjudul 'Heboh! Ketua MPR RI Grebek Rumah Raffi Ahmad, Rafathar dan Nagita Bingung Pancasila' ini sudah ditonton mencapai 516.100 views.


Dilanjutkan video Ngompol (Ngomong Politik) bersama Stand Up Comedy Kiki Saputri, 'Ketua MPR Ngakak Mulu, Kiki Saputri Ngarep Dicium Pak Prabowo' yang sudah ditonton 454.706 views. Kemudian video Giveaway, 'Kiki Saputri Bukannya Roasting Malah Gombalin Ketua MPR' yang telah ditonton 421.695 views. Serta video Ngompol (Ngomong Politik) 'Coki Pardede dan Tretan Muslim Minta Bekingan Bamsoet?' yang ditonton sebanyak 401.490 views. Sementara video bersama Atta Halilintar, 'Ketua MPR Grebek Toko AHHA', telah ditonton sebanyak 227.551 views.


"Keterlibatan para selebritis menyemarakan beragam konten video dalam Bamsoet Channel untuk memudahkan penyampaian pesan kebangsaan yang dibungkus secara entertain, kepada para fanbase dan puluhan juta subscriber mereka," pungkas Bamsoet.  ***

Advertisement

  • Bamsoet Akan Sosialisasikan Empat Pilar MPR RI Melalui TikTok

Berita Lainnya

- Advertisement -

Ads x