Foto Istimewa (Dok: Pribadi) |
Batam, pelitatoday.com - Tiang listrik milik PT Bright PLN Batam tumbang di wilayah Dapur 12 tepatnya di Kavling Kamboja Blok C 15, RT 05 RW 015, Kelurahan Sei Pelunggut, Kecamatan Sagulung, Senin (11/10/2021).
Tumbangnya tiang listrik tersebut baru diketahui sekitar pukul 18.00 WIB, dari Ketua RT 04 RW 015 Gopok Sibagariang.
Selanjutnya informasi diteruskan kepada Senior Maneger PT Bright PLN Batam Cabang Batu Aji, Pita S Pangaribuan. Pita S Pangaribuan yang mendapat informasi tumbangnya tiang listrik di Kavling Kamboja, langsung mengerahkan Tim penyambungan Bright PLN Batam Cabang Batu Aji ke lokasi.
"Ok Pak, tim penyambungan akan segera turun ke lokasi," ucap Senior Maneger Bright PLN Cabang Batu Aji.
Meskipun waktu sudah menunjukkan pukul 19.00 WIB, dan keadaan di lokasi cukup gelap karena tidak adanya penerangan, tim penyambungan dari PLN Batam Cabang Batu Aji, tetap turun ke lokasi sekaligus dengan membawa sebuah mobil lori crane untuk mengangkat tiang listrik yang tumbang.
Dari tim penyambungan diketahui, bahwa tumbangnya tiang listrik di RT 05 RW 015 Kavling Kamboja tersebut, diakibatkan terjadinya erosi pada bagian tanah tempat ditanamnya tiang listrik tersebut.
"Tumbangnya tiang listrik ini diakibatkan terjadinya erosi pada bagian tanah, tempat dimana tiang listrik berdiri sebelumnya," jelas Hamin, salah seorang dari tim bagian penyambungan PLN Cabang Batu Aji," kepada wartawan.
Saat ditanya mengenai berapa lama waktu yang akan digunakan, untuk perbaikan jaringan listrik tumbang tersebut, Hamin berjanji akan berupaya untuk menyelesaikan perbaikan secepatnya.
"Kita akan usahakan pemindahan posisi tiang dan perbaikannya, selesai malam ini bang," jelas Hamin kepada wartawan.
Sekitar pukul 20.05 WIB, senior Manager PLN Batam Cabang Batu Aji, Pita S Pangaribuan mengirimkan gambar tiang listrik dengan keterangan, "on progres".
Selanjutnya sekitar pukul 23.12 WIB tim penyambungan PLN Batam Cabang Batu Aji di lapangan menyampaikan informasi, bahwa pengerjaan atau perbaikan jaringan listrik sudah selesai dikerjakan.
"Perbaikan tiang listrik tumbang sudah selesai dikerjakan, dan jaringan arus listrik juga sudah kembali tersambung ke rumah warga," terang Hamin dari lokasi.
Atas respon dan kerja cepat yang ditunjukkan oleh pimpinan Bright PLN Cabang Batu Aji, Pita S Pangaribuan, beserta tim penyambungan di lapangan, Ketua RT 04, Gopok Sibagariang, menyampaikan ucapan terimakasih dan apresiasi.
"Saya selaku Ketua RT 04 dilingkungan RW 015, Kelurahan Sei Pelunggut, mengucapkan terimakasih kepada pihak Bright PLN Batam Cabang Batu Aji, atas respon dan kerja cepat yang ditunjukkan oleh tim, dibawah kepemimpinan senior Manager PLN Cabang Batu Aji, Ibu Pita S Pangaribuan.
Kita berharap, hal-hal seperti ini terutama bidang pelayanan kepada masyarakat dapat terus dilanjutkan dan ditingkatkan kedepannya.
Harapan kita supaya Bright PLN Batam ini semakin dicintai oleh masyarakat Batam, serta PLN Batam juga bisa terang terus, dan juga bisa terus terang," ucap Gopok Sibagariang senang sembari bercanda. (LS)