Ketua Pokja Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Wali Kota Jakarta Utara, Sunarno. |
Sunarno mengungkapkan, dari ratusan kartu keluarga (KK) yang sudah terbit sertifikat-nya, masih ada tersisa yang belum terbit.
"Ada 12 KK yang belum terbit sertifikat tanah rumah warga, dari tahun 2019," ujar ketua Pokja PWI Jakut saat dihubungi melalui WhatsApp, Rabu (13/11/2024)
Ditambahkan Sunarno, kata warga di pinggir kali sudah terbit di pinggir jalan, namu di tengah belum terbit.
"Saya harap kanwil ATR/BPN DKI Jakarta dapat menyelesaikan permasalahan program PTSL di Kapuk Muara yang terbengkalai 5 tahun, tanpa ada ke jelasan dari BPN Jakarta Utara," tegas ketua pokja PWI Jakut tersebut
Sementara, Kanwil ATR/BPN DKI Jakarta, melalui tata usaha, Lukman Haryanto telah mendatangi kantor BPN Jakarta Utara pada hari Selasa (12/11/2024).
Lukman mengatakan, BPN Jakarta Utara sedang berkoordinasi ke Dinas Sumber Daya Air (SDA) melalui surat yang nantinya ditembuskan ke kelompok masyarakat (Pokmas).
"Saya akan perjuangkan bang," ucap lukman melalui aplikasi WhatsApp di terima ketua PWI Jakut. Red